Telegam merupakan Aplikasi Layanan Pesan Instan yang cukup lengkap. Ada Grup, Channel, Bot, dan lainnya. Tapi kali ini kita hanya akan membahas mengenai Grup dan Channel saja, khususnya untuk perbedaannya. Karena mungkin Anda sendiri masih awam dalam memahami fitur-fitur Telegram. Untuk itu, kami akan menjabarkan perbedaan antara Grup, Supergrup, dan Channel. Berikut penjabarannya:
1. Kapasitas
- Grup: Maksimum daya tampung sebanyak 200 anggota
- Supergrup: Maksimum daya tampung sebanyak 100.000 anggota
- Channel: Tidak terbatas
2. Riwayat Pesan
- Grup: Anggota baru tidak dapat melihat pesan terdahulu
- Supergrup: Anggota baru dapat melihat pesan terdahulu
- Channel: Pelanggan baru dapat melihat pesan terdahulu
3. Pin Messege
- Grup: Admin tidak dapat menyematkan pesan penting di grup
- Supergrup: Admin dapat menyematkan pesan penting di grup
- Channel: Admin dapat menyematkan pesan penting di channel
4. Mode Privat
- Grup: Belum tersedia fitur Privat Grup
- Supergrup: Sudah tersedia fitur Privat Grup
- Channel: Sudah pasti tersedia fitur Privat Channel
5. Penggunaan Username
- Grup: Belum tersedia fitur username
- Supergrup: Sudah tersedia fitur username (kecuali dalam mode Privat Grup, maka username akan diganti dengan link tautan)
- Channel: Sudah pasti tersedia fitur username (kecuali dalam mode Privat, maka username akan diganti dengan link tautan)
6. Hapus Pesan
- Grup: Saat admin ingin menghapus pesan, akan ada pilihan menghapus untuk dirinya sendiri atau untuk semua anggota
- Supergrup: Saat admin ingin menghapus pesan, pesan tersebut akan otomatis terhapus untuk semua anggota
- Channel: Saat admin ingin menghapus pesan, pesan tersebut akan otomatis terhapus untuk semua pelanggan
Semoga bermanfaat...
Ref:
- F.A.Q Telegram [https://telegram.org/faq]
No comments:
Post a Comment